Visi, Misi & Tujuan

LPM - UNAND

Visi

Sejalan dengan visi dan rencana strategis jangka panjang Unand dari tahun 2020 sampai tahun 2045, yaitu menjadi universitas terkemuka dan bermartabat, maka untuk menunjang pencapaian visi tersebut, LPM Unand menetapkan visi sebagai berikut:

“Menjadi lembaga pengembangan sistem penjaminan mutu pendidikan tinggi yang terkemuka dan bermartabat di tingkat nasional dan internasional“.

Misi

Untuk merealisasikan visi tersebut di atas telah ditetapkan misi LPM sebagai berikut:

  1. Mengembangkan sistem pendidikan yang berkualitas, berkarakter serta berkesinambungan sesuai dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi;
  2. Mengembangkan sistem penjaminan mutu yang handal berdasarkan standar nasional, regional, dan internasional;
  3. Mengembangkan sistem tata kelola organisasi yang unggul sehingga mampu beradaptasi dengan perubahan lingkungan strategis;
  4. Menjalin kerjasama pengembangan sistem pendidikan dan penjaminan mutu dengan perguruan tinggi dan institusi lain pada level nasional, regional, dan internasional. 

Tujuan 

Untuk mencapai misi tersebut di atas ditetapkan tujuan LPM sebagai berikut:

  1. Terlaksananya pembelajaran yang inovatif sesuai dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi untuk menghasilkan lulusan yang berdaya saing global dan mendapat pengakuan dari dunia kerja.
  2. Terbentuknya sistem penjaminan mutu internal yang handal dan dinamis mengikuti perkembangan sistem penjaminan mutu eksternal yang diakui pada tingkat nasional, regional, dan internasional.
  3. Meningkatnya kualitas pengelolaan dan kepemimpinan pada program studi dan unit-unit kerja di lingkungan Universitas Andalas.
  4. Tercapainya kerjasama produktif dalam pengembangan sistem pendidikan dan penjaminan mutu dengan perguruan tinggi dan institusi lain pada level nasional, regional, dan internasional. 

Sasaran 

Untuk mencapai tujuan tersebut di atas ditetapkan sasaran LPM sebagai berikut:

  1. Dihasilkannya lulusan dengan kompetensi hard skills dan soft skills yang relevan dan optimal serta memiliki karakter unggul, baik sebagai bagian dari organisasi kerja maupun sebagai seorang wirausahawan. 
  2. Meningkatnya status akreditasi program studi ditingkat nasional, regional dan internasional.
  3. Meningkatnya kualitas pengelolaan administrasi dan efektifitas serta efisiensi pengelolaan anggaran pada program studi dan unit-unit kerja di lingkungan Universitas Andalas.
  4. Meningkatnya intensitas kerjasama produktif dalam pengembangan sistem pendidikan dan penjaminan mutu dengan perguruan tinggi dan institusi lain pada level nasional, regional, dan internasional.  

Strategi Pencapaian 

Untuk mencapai tujuan dan target sasaran perlu ditetapkan beberapa strategi pencapaian sebagai berikut:

  1. Mengembangkan pendidikan berbasis outcome (Outcome Based Education) dengan melibatkan pemangku kepentingan internal dan eksternal, untuk meningkatkan relevansi pendidikan dengan dunia kerja.
  2. Menyelenggarakan program riset aksi (action research program) sebagai acuan pengembangan kurikulum, strategi pembelajaran, sistem penilaian, evaluasi program dan penjaminan mutu.
  3. Menyelenggarakan workshopslokakarya, technical assistance, ToT dan Hibah Pembelajaran untuk pengembangan hard skillssoft skills dan karakter lulusan.
  4. Menyediakan insentif  penulisan buku ajar/teks untuk peningkatan kualitas bahan ajar.
  5. Sosialisasi, pelatihan system penjaminan mutu internal kepada GPM fakultas/pascasarjana dan GKM jurusan/ program studi.
  6. Pelaksanaan audit mutu internal pada program studi dan unit-unit kerja di lingkungan Universitas Andalas.
  7. Permintaan tindakan koreksi dan rekomendasi perbaikan mutu secara berkelanjutan kepada ketua jurusan/ program studi, dekan/direktur, ketua lembaga dan biro di lingkungan  Universitas Andalas.
  8. Pendampingan akreditasi program studi.
  9. Terlibat aktif dalam badan-badan penjaminan mutu pada level nasional, regional, dan internasional
  10. Menjalin kerjasama produktif dalam pengembangan sistem pendidikan dan penjaminan mutu dengan perguruan tinggi dan institusi lain pada level nasional, regional, dan internasional.

Moto LPM

Moto LPM yaitu “Menumbuh kembangkan budaya mutu untuk meningkatkan daya saing Unand“. Moto ini ditetapkan atas kondisi Unand berada antara tahap dorongan secara internal (internally driven) dan budaya mutu (quality culture) sehingga perlu keberanian pimpinan untuk melakukan perubahan dan merangkul semua unsur pimpinan, sivitas akademika dan tenaga kependidikan secara bersama-sama menuju era budaya mutu. Jika dalam waktu dekat Unand mencapai tahap budaya mutu maka tidak mustahil Unand akan segera memasuki tahap daya saing bersaing baik pada tingkat nasional maupun internasional.